Ceritadepok.com, Depok - Beragam genre film akan tayang September 2023, mulai dari drama romantis, fantasi, aksi, hingga horor.
Berikut sinopsis singkat dari salah satu film tersebut adalah Air Mata Di Ujung Sajadah, dibintangi Titi Kamal dan Citra Kirana, film ini bermula dari kebohongan ibu dari Aqilla (Titi Kamal), Halimah (Tutie Kirana), yang mengatakan bayi Aqilla telah meninggal setelah dilahirkan. Halimah melakukan hal tersebut lantaran merasa Aqilla belum siap menjadi seorang ibu tanpa suami.
Nyatanya, cucu Halimah tersebut diberikan kepada sepasang suami istri yakni Arif (Fedi Nuril) dan Yumna (Citra Kirana), yang sudah lama menanti kehadiran buah hati. Tujuh tahun berselang, Aqilla akhirnya mengetahui fakta bahwa putranya masih hidup.

Baca Juga: 7 Film Baru Yang Akan Tayang September 2023
Aqilla pun berusaha mendapatkan anaknya kembali, tapi di sisi lain ia juga tidak tega merebutnya dari Arif dan Yumna. Sementara itu, Arif dan Yumna juga tidak sanggup bila harus kehilangan Baskara (Muhammad Faqih Alaydrus). Namun, mereka juga merasa bersalah telah merebut Baskara dari ibu kandungnya.
Pemeran: Titi Kamal, Fedi Nuril, Citra Kirana, Muhammad Faqih Alaydrus, Tutie Kirana
Sutradara: Key Mangunsong
Genre: Drama
Tanggal Rilis: 7 September 2023
Artikel Terkait
7 Cara Meniruskan Wajah Secara Alami
Update 21 Penyakit yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan 2023
Bayar Pajak Mobil Luar Kota Bisa Dilakukan Lewat Online
Cara Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan Secara Online
Beberapa Tips Menghentikan Kebiasaan Bermain Ponsel Sebelum Tidur
7 Film Baru Yang Akan Tayang September 2023
Sinopsis Singkat Film Horor "Kisah Tanah Jawa" Yang Tayang 21 September Mendatang
Persiapan Jelang HUT Ke-1 Bakul Budaya
Sinopsis Film Horor Barat Terbaru The Nun II
Sinopsis Film Sleep Call Yang Akan Tayang 7 September Mendatang Di Bioskop